Mobil Baru Toyota Avanza Luxury - Rental Mobil Pondok Cabe (Faiz Rent A Car)

Monday, October 20, 2014

Faiz Rental

Mobil Baru Toyota Avanza Luxury

Mobil MPV dari Toyota ini memang sudah terkenal sebagai jawaranya mobil Low MPV di Indonesia. Kenyamanan dan keamanan yang dihadirkan Toyota Avanza serta mobilnya yang muat untuk berjubel-jubel orang seolah menyihir masyarakat Indonesia untuk memiliki mobil MPV ini.
Nah pada tahun 2014 ini Toyota meluncurkan Toyota Avanza Luxury yang merupakan versi eksklusif dari mobil sejuta umat ini dan diluncurkan untuk menjawab kebutuhan kaum urban di Indonesia akan kebutuhan mobil MPV yang eksklusif dan berkualitas. Kemewahan dari sebuah mobil MPV terjawab pada mobil ini yang hadir dalam 2 jenis yaitu Toyota Avanza Luxury dan Veloz Luxury. Yuk kita simak bersama-sama bagaimana keunggulan dari mobil MPV eksklusif ini.
Toyota Avanza Luxury sendiri merupakan pengembangan dari Toyota Avanza yang sudah dipasarkan oleh Toyota di Indonesia. Mobil sejuta umat ini mulai pertama dipublikasikan di Indonesia pada tahun 2003 dan langsung menyedot perhatian para konsumen mobil di Indonesia. Mobil ini kemudian menjadi primadona mobil keluarga yang dibuktikan dengan peningkatan statistik penjualan mobil Low MPV sebesar 187,21 pada tahun awal penjualan mobil Avanza. Total sebanyak 1,17 juta unit terjual selama periode kurun waktu 10 tahun yang menjadikan mobil Low MPV ini mendapat julukan sebagai mobil sejuta umat di Indonesia. Untuk mengembangkan pasarnya kemudian pada tahun 2014 ini Toyota mengeluarkan inovasi baru dengan meluncurkan Toyota Avanza Luxury yang diklaim eksklusif dan istimewa. Yuk kita intip spesifikasi dari mobil ini.

Next : Spesifikasi Avanza Luxury

sumber : semisena.com

Faiz Rental

About Faiz Rental

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :